Analisis Data
Analisis merupakan kemampuan melakukan investigasi suatu masalah. Tak hanya itu, Anda juga harus mencari solusi ideal dari masalah tersebut.
Dalam fungsi keuangan finance menyediakan data laporan keuangan pada dewan direksi dengan data historis yang dapat digunakan juga dalam pengambilan keputusan.
Sejatinya, hampir semua pekerjaan membutuhkan kemampuan ini. Seorang data analyst harus menganalisis berbagai data.
Seorang manajer juga harus mampu menganalisis sebuah masalah.
Nah, secara spesifik, staf keuangan harus menguasai analisis keuangan.
Akuntansi
Secara umum, dunia finansial memang membutuhkan skill akuntansi. Otomatis, staf keuangan harus punya kemampuan ini.
Ingat, finance staff bertugas menilai kebenaran laporan keuangan. Secara otomatis, mereka harus memahami akuntansi dan pelaporan keuangan itu sendiri. Akan lebih baik kalau mereka juga punya sertifikasi resminya.
Selain itu, memiliki kemampuan untuk membuat laporan L/R (laba rugi), Jurnal, Neraca, dan lain-lain.
Matematika dan Statistika
Kemampuan matematika, utamanya statistika dan persamaan, juga penting di dunia keuangan.
Akuntan harus menguasai matematika untuk menghitung uang perusahaan. Sementara itu, finance staff butuh skill ini untuk melakukan berbagai analisis keuangan.
Microsoft Excel
Saat menjalankan tugas-tugasnya, finance staff biasanya menggunakan Microsoft Excel. Di zaman sekarang, laporan keuangan ditulis di dokumen ini.
Itulah mengapa, keterampilan ini sangat dibutuhkan. Jika tak memahami langkah penggunaan software ini, staf keuangan bisa kesulitan bekerja.
Ada beberapa rumus yang biasanya dipakai, yakni:
- Tabel pivot
- VLOOKUP
- Rumus IF
Fokus Dan Konsentrasi Tinggi
Sebagai seorang akuntan, Anda juga harus memiliki fokus dan konsentrasi yang tinggi.
Jika Anda sulit fokus, Anda bisa melakukan kesalahan penghitungan yang bisa saja berakibat merugikan perusahaan.
Pemecahan Masalah
Finance staff juga harus mahir memecahkan masalah. Skill ini masih berkaitan dengan analisis, salah satu tugas finance staff.
Ketika ada masalah finansial, baik kecil maupun besar, staf keuangan bertanggung jawab merancang saran solusinya.
Komunikasi
Staf keuangan juga harus mahir berkomunikasi. Mereka harus mampu menjelaskan dan menulis rekomendasi finansial secara jelas.
Apalagi, dunia keuangan dipenuhi dengan jargon-jargon asing. Anda harus bisa menjelaskan jargon itu dengan bahasa yang sederhana.
Memiliki Pemahaman Bisnis
Berkontribusi pada bisnis dalam tingkat strategis yang membutuhkan lebih dari sekadar pemahaman tentang angka-angka.
Finance juga perlu memahami bisnis secara keseluruhan. Kemampuan memberikan masukan kepada direksi membutuhkan gambaran secara menyeluruh tentang bagaimana masing-masing area fungsional bekerja dengan cara terbaik untuk memperoleh hasil terbaik.
Kemampuan Berpikir Logis
Kemampuan menginterpretasikan angka, Kemampuan melakukan analisis, Kemampuan manajerial, penguasaan Bahasa Inggris dan orientasi detail dan teliti.
Berpikir Analitis
Dengan menggunakan logika dan penalaran untuk mengindentifikasi kekuatan dan kelemahan dari solusi alternatif, ataupun pendekatan permasalahan yang ditangani.
Kemampuan Berpikir Sistematis
Pekerjaan seorang finance juga harus dilakukan secara sistematis dan sesuai dengan prosedur perusahaan agar tidak terjadi kekeliruan saat Anda melakukan pekerjaan tersebut.
Maka, sebagai seorang finance, Anda harus bisa berpikir secara terurut dan sistematis.